Cara Mengatasi Rambut Bercabang Secara Alami Dengan Bahan Dapur - Sehat Selalu

Sehat-Selalu.com - Rambut bercabang membuat keindahan rambut jadi terganggu, namun bagaimana jika Anda tidak ingin menggunting rambut? Untungnya, ada cara mengatasi rambut bercabang secara alami tanpa harus menggunting ujung rambut dan mengorbankan panjang rambut Anda. Cobalah mencari ke dalam lemari dapur atau lemari es Anda. Ada beberapa jenis bahan dapur yang mengandung nutrisi tertentu sehingga bisa digunakan sebagai cara menghilangkan rambut bercabang secara alami, sekaligus menjaga kesehatan dan kelembutan rambut.


Cara Mengatasi Rambut Bercabang secara Alami: 5 Solusi Alami

Berikut 5 macam bahan dapur yang bisa Anda manfaatkan untuk mengurangi rambut bercabang serta menjaga agar rambut lebih sehat dan lembut:


1. Pisang

Pisang secara alami mengandung khasiat melembutkan rambut, serta menjinakkan gejala rambut rusak. Buah ini mengandung berbagai nutrisi bagus untuk merawat rambut seperti vitamin A, vitamin E, seng, zat besi dan potasium. Masker pisang dapat juga membantu menguraikan rambut kusut serta membuatnya mudah diatur. Caranya:


  • Blender 1 pisang matang ukuran sedang bersama 2 sendok makan yogurt putih, air perasan dari 1 lemon atau jeruk nipis, dan sedikit air mawar
  • Oleskan masker secara merata ke rambut dan diamkan 1 jam sebelum keramas
  • Lakukan 2 kali seminggu.


2. Telur dan madu

Telur dan madu populer sebagai cara mengatasi rambut bercabang dengan bahan alami. Keduanya berkhasiat melembutkan rambut serta mencegah risiko rambut patah, terutama karena telur mengandung protein yang bagus untuk menguatkan serta memperbaiki rambut rusak. Caranya:


  • Kocok 1 kuning telur bersama 2 sendok makan madu murni
  • Lalu oleskan ke rambut dan diamkan 30 menit sebelum keramas
  • Lakukan 2 kali seminggu.


3. Pepaya

Pepaya memiliki kandungan vitamin dan protein yang baik untuk melembutkan rambut, membuat rambut mudah disisir, dan bahkan membantu menyingkirkan kotoran yang sulit tersingkir oleh shampo. Caranya:


  • Blender separuh pepaya berukuran sedang (dikupas dulu)
  • Sambil dicampur dengan sedikit yogurt putih atau madu sampai Anda mendapat masker rambut bertekstur lembut
  • Oleskan masker ini ke rambut secara merata sampai ke ujung
  • Diamkan selama 1 jam, lalu keramas
  • Lakukan 2 kali seminggu.


4. Alpukat dan minyak kelapa

Kedua bahan ini efektif sebagai cara mengatasi rambut bercabang secara alami dan cepat karena sama-sama memiliki kandungan super lembap dan lembut. Keduanya juga mengandung nutrisi berharga untuk kesehatan rambut seperti vitamin A, vitamin E, protein, dan lemak. Anda bisa memblender 1 alpukat ukuran sedang bersama minyak kelapa sampai lembut, lalu mengoleskannya di sepanjang rambut sampai ke ujung.


5. Bir

Siapa sangka jika bir yang dianggap sebagai minuman beralkohol ternyata bermanfaat untuk kecantikan. Ya, ternyata bir bisa digunakan untuk melembutkan rambut dan mengurangi tampilan bercabang! Hal ini karena bir umumnya mengandung gula dan protein yang bermanfaat untuk melembutkan serta menghaluskan rambut, serta mengurangi tampilan rambut bercabang. Caranya:


  • Anda bisa memasukkan bir ke dalam botol semprot kecil untuk disemprotkan ke rambut
  • Saat keramas, segera setelah menggunakan shampoo dan membilas rambut
  • Semprotkan bir ini ke seluruh permukaan rambut, termasuk ujungnya. Biarkan rambut kering secara alami.
  • Coba lakukan setiap kali Anda keramas dan lihat jika ada perubahan.


Dalam berbagai perawatan rambut di atas, Anda cukup mengoleskan bahan-bahan yang disebutkan ke sepanjang helai rambut dan ujungnya, tetapi tidak ke kulit kepala serta akar rambut. Dengan menggunakan cara mengatasi rambut bercabang secara alami, Anda bisa mendapat rambut lembap dan lembut dengan mudah, tanpa ujung pecah-pecah.