Rahasia 7 Macam Jus Untuk Kulit Cerah dan Bercahaya |
Di bawah ini ada 7 macam jus yang Insya Allah bisa membuat kulit anda cerah dan Bercahaya
1. Jus Apel
Jus Apel mengandung anti oksidan yang tinggi, Jus apel juga berfungsi memperlambat penuaan seperti keriput, sehingga kulit bisa nampak segar dan bercahaya
2. Jus Wortel
Wortel mengandung banyak protein, vitamin A mampu mencegah regenerasi sel-sel, memperlambat penuaan dan membuat kulit cerah bersinar, Vitamin A ditemukan dalam jus wortel juga membantu menjaga jaringan tubuh , mata , tulang dan gigi . Wortel juga memiliki sejumlah besar vitamin C , yang mempromosikan pertumbuhan kolagen untuk menjaga elastisitas pada kulit, membantu tubuh dalam menjaga keseimbangan elektrolit , mengurangi jerawat dan bintik-bintik gelap , serta bekas luka .
3. Jus Jahe + Lemon
jus jahe sangat besar manfaat buat kesehatan, bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda . Mengandung magnesium , kalium , dan vitamin B6 yang bermanfaat sebagai anti – inflamasi . jus jahe juga bermanfaat menambahkan antioksidan anti – penuaan alami .Jus jahe di campur lemon juga bisa menurunkan berat badan secara alami.
4. Jus Anggur
Tingginya kandungan antioksidan dalam jus anggur sehingga bermanfaat untuk menghilangkan jerawat dan tanda-tanda penuaan dini sehingga nampak kulit segar dan bercahaya.
5. Jus Lemon
Jus lemon sangat banyak manfaat untuk obat . Dengan kandungan tinggi vitamin C , asam sitrat dan vitamin B , membantu membersihkan darah , membersihkan ginjal dan membersihkan tubuh dari racun lainnya.
6. Jus Selada Air
Selada air merupakan salah satu contoh sayuran yang mempunyai banyak khasiat yang sangat diperlukan oleh tubuh. Sayuran ini berasal dari wilayah timur Mediterania dan wilayah yang berbatasan dengan Asia. Di Indonesia, selada air banyak ditemukan pada lahan pertanian yang memiliki cukup genangan air.
Ladies, selada air adalah salah satu contoh sayuran yang mempunyai banyak khasiat bagi kesehatan tubuh maupun kecantikan kulit. Selada air juga merupakan obat tradisional bagi para penderita liver dan ginjal. Karena dengan mengonsumsi jus selada air, mereka bisa meminimalisir pengeluaran untuk melakukan cuci darah. mengapa bisa demikian? Setelah diteliti, selada air merupakan salah satu pencuci darah alami yang baik. Dan penelitian terbaru mengungkapkan bahwa selada air bisa menghambat tumbuhnya sel-sel kanker dalam tubuh.
Selada air juga membantu membersihkan darah dan hati sekaligus mengandung antioksidan untuk kesehatan, kulit bersinar.
7. Jus Delima
Dokter telah menemukan Viagra alamiah — jus buah delima!
Sejumlah dokter di the University of Boston, Amerika, melakukan uji coba khasiat buah delima terhadap kelinci jantan. Hasilnya, jus buah delima, terbukti meningkatkan aliran darah menuju penis — yang tentu saja bisa membantu pria yang mengalami masalah seksual.
Jus buah delima juga tinggi kandungan flavonoidnya –suatu jenis antioksidan kuat yang penting perannya untuk menurunkan radikal bebas, serta mampu memberikan perlindungan terhadap penyakit jantung dan kanker.
Dokter yakin, pria bakal menikmati banyak keuntungan dari buah delima atau pomegranate yang warna buahnya bermacam-macam ini: ada yang merah, ungu mengilat, putih, dan hijau kekuningan.
Dalam satu gelas sari delima diketahui lebih banyak kandungan antioksidannya dibandingkan dengan satu gelas red wine, green tea atau orange juice.
Antioksidan dipercaya mempunyai peran penting terhadap kesehatan, khususnya dalam mencegah dan memerangi penyakit-penyakit degeneratif, seperti CHD (coronary heart disease) dan kanker.
Tak cuma kehidupan cinta yang sehat, jantung pun lebih sehat karena jus ini juga ampuh membersihkan “karat lemak” pipa pembuluh darah. Anda tahu, bila pembuluh otak, jantung, mata, dan ginjal berkarat lemak, bisa fatal akibatnya. Anda bisa terkena serangan jantung, stroke dan segudang penyakit lainnya.
Itulah ke 7 jus untuk kesehatan, Semoga bermanfaat.
Kalau Bermanfaat / Menarik. Tolong like & Share!
0Komentar